Sinergitas TNI POLRI CAMAT Bogor Selatan
BOGOR KOTA – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bojongkerta Polsek Bogor Selatan Polresta Bogor Kota Polda Jabar bersinergi bersama TNI Camat Bogor Selatan memberikan bantuan pada warga masyarakat yang terkena dampak tanah longsor akibat hujan deras.
Sesusai arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso agar jajarannya selalu bersinergi dalam menangani segala bentuk kegiatan kemanusiaan bersama TNI POLRI CAMAT.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut dapat meringankan beban hidup warga masyarakat yang terdampak dari longsor pasca hujan deras, ” Ucap Kapolsek Bogor Selatan Kompol Diana Sulistiowati Rabu (8/11/2023).
Pelaksanaan yang dilakukan pada hari Selasa (7/11/2023) ini bertempat di kampung bakom rawa RT 01 RW 05 Kelurahan Bojongkerta Bogor Selatan.
Bersama Camat Bogor Selatan Abdulrahman, Bhabinkamtibmas Aiptu Suan thi jons Babinsa Serma Ujang beserta Lurah Bojongkerta Harry berikan bantuan sembako kepada warga masyarakat kampung bakom.
Tiga rumah yang menerima bantuan adalah rumah Syahbudin, Yatti, dan Mahfuddin berlokasi di kampung bakom.
Humas Polsek Bogor Selatan Polresta Bogor Kota Polda Jabar
Tinggalkan Balasan